VAOK.NET, JAKARTA – Ivan Gunawan kembali membuat heboh warganet dengan unggahan videonya bersama Ayu Ting Ting.
Dalam unggahan yang dibagikan melalui instagdam pribadinya, Ivan dengan nada bercanda “melaporkan” Ayu kepada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi.
Dalam video tersebut, Ayu terlihat menikmati makanan sambil menonton drama Korea di ponselnya.
Melihat hal itu, Ivan langsung merekamnya dan berbicara seolah-olah sedang mengadukan Ayu ke Dedi Mulyadi.
“Kang Dedi, ini Ayu nonton drama Korea mulu Kang Dedi. Masukin ke barak Kang Dedi,” ucap Ivan Gunawan, dikutip instagram @ivan_gunawan pada Sabtu (17/5/2025).
Ivan gunawan bahkan blak-blakan soal kebiasaan Ayu menonton drakor yang membuatnya sulit diajak bicara dan bahkan susah makan.
“Gak mau makan, ketawa-ketawa sendiri Kang Dedi,” ujarnya sambil tertawa.
Ayu sendiri merespons dengan santai tanpa merasa tersinggung.
“Wah parah,” sambil tersenyum.
“Angkut Kang Dedi, masukin ke barak Kang Dedi. Nih nonton drakor mulu nih Kang Dedi, males ngobrol nih Kang Dedi,” katanya lagi.
(Wahyuni/Fajar)