>

Aksi Ekstrem Tom Cruise Tanpa Pemeran Pengganti di Mission: Impossible – The Final Reckoning

2 Min Read

Film ini melengkapi plot yang telah dibuat dalam film sebelumnya (Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One), dengan kunci yang dimiliki Hunt untuk mengalahkan Entity.

Sebelum ia dapat melakukannya, ia harus mengumpulkan timnya untuk menemukan kapal selam Rusia yang karam dan menyimpan kode sumber yang diperlukan untuk menghancurkan teknologi tersebut.

Mission: Impossible – The Final Reckoning juga akan tampil perdana di Cannes Film Festival 2025. Dengan jajaran pemeran seperti Tom Cruise, Hayley Atwell, Ving Rhames, Simon Pegg, Esai Morales, Pom Klementieff, Henry Czerny, Holt McCallany, Janet McTeer, Nick Offerman, Hannah Waddingham, Tramell Tillman and Angela Bassett, Shea Whigham, Greg Tarzan Davis, Charles Parnell, Mark Gatiss with Rolf Saxon, dan Lucy Tulugarjuk, Mission: Impossible – The Final Reckoning menjanjikan pengalaman sinematik yang tak terlupakan.

Julius Daniel Suhakri, Head of Marketing Paramount Pictures Indonesia, mengungkapkan, “Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One merupakan salah satu franchise aksi terbesar sepanjang masa yang mendapat ulasan baik dari para pecinta film aksi.

Sehingga film keduanya, yakni Mission: Impossible – The Final Reckoning diyakinkan dapat mengguncang layar bioskop Indonesia. Dengan kualitas produksi kelas dunia, aksi sungguhan dari Tom Cruise, dan jajaran cast yang luar biasa, film ini akan memberikan pengalaman yang mendalam bagi penonton, baik penggemar lama maupun generasi baru.”

Mission: Impossible – The Final Reckoning adalah film sinematik yang akan memberikan pengalaman sinematik maksimal, mulai dari suara ledakan hingga hembusan napas dalam misi Ethan Hunt, semuanya terasa nyata dan imersif. Film ini akan ada penayangan khusus – sneak preview di tanggal 17 dan 18 mei 2025 pada jam penayangan terakhir serta tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai tanggal 21 Mei 2025 dalam format 2D, IMAX, 4DX, dan ScreenX yang akan membawa penonton mengikuti misi mustahil yang menegangkan. (Pram/fajar)


Share This Article