VAOK.NET, JAKARTA — Perdebatan sengit kembali terjadi di media sosial X menyusul unggahan mantan Sekretaris BUMN, Said Didu, yang mengkritik Presiden ke-7 RI, Jokowi.
Kritik itu berkaitan dengan dugaan Jokowi tidak menyalami mantan Wapres Try Sutrisno pada peringatan HUT ke-79 TNI di Monas, Jakarta Pusat 2024 lalu.
Menanggapi sindiran tersebut, akun X bernama Abas Sastro melontarkan balasan pedas.
Ia menilai Said Didu sengaja mengangkat kembali foto lama yang sudah diklarifikasi, hanya demi melampiaskan kebencian terhadap Jokowi.
“Demi melampiaskan kebenciannya pada Pak Jokowi, foto lama yang sudah diklarifikasi pun diangkat lagi,” kata Abas (5/5/2025).
Tak hanya itu, ia juga menuding bahwa Said Didu justru menikmati kondisi ketika para tokoh nasional saling berselisih.
“Pak Said Didu tampaknya senang jika melihat para tokoh bangsa saling membenci. Sepertinya sulit bagi dia untuk melihat para tokoh bersatu, rukun dan bersama-sama membangun bangsa,” lanjutnya.
Pada 7 Oktober 2024 lalu, usai peringatan HUT TNI, istana negara kemudian mengunggah foto Jokowi bersalaman dengan Try Sutrisno. Memberikan jawaban pada dugaan yang beredar.
Sebelumnya, mantan Sekretaris BUMN, Muhammad Said Didu, kembali melontarkan kritik tajam terhadap Jokowi menyusul viralnya kembali video lama saat peringatan HUT ke-79 TNI di Monas, Jakarta Pusat.
Dalam video tersebut, Jokowi terlihat tidak menyalami Jenderal (Purn) Try Sutrisno.
Momen lain yang turut menjadi sorotan adalah ketika Gubernur DKI Jakarta saat itu, Anies Baswedan, hendak memberikan ucapan selamat kepada tim pemenang turnamen dan turut menyerahkan piala Presiden.